Tingkatkan Pelayanan. Ini yang Dilakukan Pemdes Balongmojo

Gresik, harianjatim.net – Pemerintahan Desa Balongmojo Kecamatan Benjeng, Kabupaten Gresik terus giatkan pembangunan infrastruktur demi meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Sejumlah rencana pembangunan tahun 2025 sudah disiapkan pemdes setemat. Antara lain mulai pembangunan gedung pra-paud, jalan usaha tani (JUT) 2 lokasi di Dusun Balongmojo Sawahan dan Balongmojo Sawahan berupa perkerasan jalan, saluran drainase, pembangunan gapura dan pagar balai desa.
Kades Balongmojo, Sutikno mengatakan usulan pembangunan yang akan dijalankan semuanya melalui usulan murenbangdes.
“ Peran seluruh elemen masyarakat selalu kita libatkan dalam perencanaan pembangunan,” ujar Sutikno, Senin (17/3/2025) di kantornya.
Pos anggaran yang menyasar penunjang ketahanan pangan yakni pembangunan JUT sifatnya masih bisa berubah, bergeser.
“ Anggaran terbatas. Bisa saja nanti anggaran bergeser ke program MBG (makan bergizi gratis),” lanjutnya.
Tahun 2024 sejumlah pembangunan telah tuntas tergarap mulai pembangunan gedung TK yang dilakukan secara bertahap sejak tahun 2023 hingga 2024. Lapangan voli, kios. Jalan lingkungan, saluran drainase lingkungan serta JUT. Kemudian tahun 2023 menormalisasi Kali Kondang yang kerap menimbulkan banjir.
“ Pembangunan kios prospeknya bagus. Rencananya kita tambah. Tapi kembali lagi dengan anggaran yang ada,” tandas Sutikno.
Ia berharap ruas jalan kabupaten Balongmojo-Glindah dan jembatan penghubung ke Desa Bulangkulon yang menjadi kewenangan Pemkab Gresik ada perbaikan maupun peningkatan.
“ Semoga kerusakan jalan segera diperbaiki, syukur-syukur ditingkatkan begitu juga jembatannya. Jembatan kondisi sempit tak sebanding dengan lebar jalan yang ada. Tapi infonya ada peningkatkan jembatan tahun 2026,” tutup Sutikno. (dik)